.---TERUS BERJALAN, BIARKAN CAHAYA TERTUTUP AWAN, MENUTUPI ANGAN, DITENGAH IMPIAN, DALAM KEYAKINAN, MUNGKIN TERWUJUDKAN, KETIKA MENYATAKAN TINDAKAN.---.

Rabu, 23 Januari 2013

Skenario Dear Vina


1.       INT.RUMAH, KAMAR TIDUR - PAGI

Film dimulai dengan memperlihatkan kalender bulan maret 2013 dengan tanggal 1-30 telah tersilang kemudian tangan memegang pulpen menyilang tanggal 31. fade out-fade in kalender bulan maret berganti bulan april. Menyilang tanggal 1 april.

INSERT : 1.A. INT. RUANG KELAS – SIANG

Kelas masih sepi, SANDY duduk di bangkunya sendirian, memutar-mutarkan pulpen dengan jarinya. Nampak sedang menunggu. NARASI : Tidak ada yang tahu pasti berapa jam bumi ini berotasi, tidak ada yang tahu pasti berapa waktu yang di butuh kan bumi untuk mengelilingi matahari.

Back to :

Kalender . menyilang tanggal dua april

INSERT : 1.B. INT. WARUNG MAKAN – PAGI

Meletakan makanan di atas meja, Sandy makan, di hadapannya RIZKI berbadan gendut, nampak kumal, sedang makan sangat rakus, nampak terburu-buru, sambil sesekali melihat jam ditangannya. Sandy memperhatikan dengan sinis, Rizki pun menatap Sandy dengan tatapan yang menyeramkan. NARASI : hitungan itu selalu berakhir koma, terkadang meleset jauh dari hitungan manusia yang selalu menggenapkannya. Dalam ke sibukannya, seseorang merasa waktu berjalan cepat. dalam penantiannya, seseorang merasa waktu berjalan lambat.

Back to :

Tanggal 3 di kalender itu di bulatkan tertulis diatasnya “My Birthday” disitu. Sandy menelpon Vina namun tidak tersambung. Close up Sandy tersenyum. NARASI : Aku merasa berjalan diantara kedua paradoks itu.

2.       EXT. JEMBATAN – SORE

Sandy berjalan melintas jembatan.

3.       EXT. PERBUKITAN, HAMPARAN RUMPUT DAN PEPOHONAN – SORE

Hamparan rerumputan luas terbentang didepannya. Matahari sore menghiasi pandangan yang mulai memerah. Sepi, tinggal Sandy sendiri, terdiam, memandangi keindahan itu.

4.       INT. KAMAR TIDUR – DAY

Mengambil gambar foto Sandy denganVINA(kekasih Sandy) terbingkai dan terpajang di atas meja kamarnya. Kalender bulan  mei tanggal 1-15 tahun 2012 telah tersilang, musim panas.

SANDY (O.S) : suatu ketika di masa silam, ilmuwan menemukan satu kenyataan bahwa waktu berjalan lebih lambat di tempat yang jauh dari pusat bumi.

      5.   EXT. PERBUKITAN, HAMPARAN RUMPUT DAN PEPOHONAN – SORE

Sandy dan Vina duduk berdua di perbukitan, di hiasi matahari senja. bercanda-canda atau sekedar memberi rindu satu sama lain.

VINA : Hah? Ngomong apaan si?
SANDY : Hah (muka bingung)
VINA : (menatap Sandy)
SANDY : (menatap kedepan) efeknya memang sangat kecil, tapi bisa diukur dengan alat-alat yang sangat sensitif.
VINA : jadi, orang-orang yang tinggal di gunung itu umurnya lebih muda dari pada yang tinggal di pantai?
SANDY : (menatap depan) mungkin.
VINA : hmm... kalo gitu kita tinggal di sana aja(menunjuk ke langit) biar kita bisa lebih lama bersama.
SANDY : (menatap Vina dan tersenyum)

6.       EXT. JEMBATAN BENGAWAN SOLO – JALAN DI SOLO – DAY

Sandy dan Vina berjalan berduaan melintasi jembatan bengawan solo. Mereka tertawa, bercanda, dan mengikuti gerakan Ariel dan Dian sastro di videoclip “menghaus jejakmu”. Di sepanjang jalan yang teduh mereka menceritakan keceriaan dan cintanya.
NARASI : aku selalu kagum dengannya, dia baik, lugu dan juga manis. Kita sudah cukup lama bersama. tapi tidak cukup lama dibandingkan dua pohon bringin di alun-alun selatan jogjakarta. senyumnya lebih indah daripada matahari terbenam di kuta. Atau sekedar menyapa kota teromantis didunia, paris. Hmm, Aku lebih baik disini tertawa dengannya. Menemaninya, itu lebih menenangkan dari pada hembusan angin pagi di gunung semeru.

7.       INT. STASIUN KERETA – DAY

Sandy duduk sendiri di kursi tunggu di stasiun. termenung. Kereta tiba. Sandy menengok ke kereta itu. NARASI : tapi ada yang tak ku suka darinya.  Menyorot jam dinding stasiun. Keadaan berubah, saat Sandy dan Vina berpisah di stasiun ini. Sandy berusaha mengikhlaskan Vina pergi mewujudkan impiannya. Vina berusaha meyakinkan Sandy kalau dia akan kembali. Sandy hanya terdiam, dan tersenyum kecil. Nampak kesedihan diwajahnya. NARASI : Aku tidak suka dengan impiannya untuk melanjutkan kuliah di jakarta. Itu artinya kita akan berpisah untuk waktu yang tak pasti. Aku tak pernah berharap ini salam perpisahan, atau aku akan menjadi agak puitis mendengar kata itu.

     8.       INT. KAMAR TIDUR – DAY

Sandy menyilang Kalender tanggal 5 oktober 2012 dan tanggal 1-4 sudah tersilang.

     9.      EXT. PERBUKITAN, HAMPARAN RUMPUT DAN PEPOHONAN – SORE

Sandy sendiri, terdiam, memandangi keindahan itu. NARASI : (sigh) berlalu, aku benci teori yang pernah ku baca dulu. Aku tak terlalu jauh dari pusat bumi. Tapi kenapa waktu berjalan lambat disisiku.

     10.    INT. RUANG KELAS – SIANG

Sandy masih duduk sendiri di kursinya. kemudian, satu persatu temannya datang. Menyapanya. Dan Sandy pun tersenyum. NARASI : mungkin mereka salah, atau mungkin aku yang bodoh. Aku tak boleh membiarkan penantian menghentikanku. Bukankah aku sudah berjanji padanya untuk mewujudkan impian ku disini.

     11.     INT. WARUNG MAKAN – PAGI

Sandy makan seperti biasa. Namun ANAM didepannya sangat aneh, laki-laki, wajahnya nampak ganteng. Terus menerus memperhatikan Sandy. Sandy pun merasa diawasi. Dan ketika Sandy menatapnya. Anam mengedipkan mata ke Sandy dengan memeasang gaya gemulai. Dengan makan yang masih dikunyahnya, Sandy berusaha menahan tawanya. NARASI : aku harus menjadi diriku, aku tak ingin larut dalam malam lalu.  Haha beberapa orang mulai membuatku merasa hidup kembali. Setidaknya mereka sudah menyibukkan ku dalam penantian ini.

12.     INT. KAMAR TIDUR – DAY

Menyilang Kalender Bulan Desember tanggal 28 tahun 2012. Dengan tanggal 1-27 telah tersilang.

13.     PINGGIR JALAN – DAY

Hujan, Sandy berlari mencari tempat berteduh. Di tempat ia berteduh dia memandangi hujan. Dia melihat bayangan Vina bersama dengannya bercada-canda di sampingnya. NARASI : musim hujan telah mencapai puncaknya, beberapa hari lagi tahun berganti. Aku tahu kalau waktu terus berjalan bahkan disaat aku terdiam. Siang berganti malam dan malam menemui mentari. Mungkin aku terlalu melankoli dalam penantian ini. Aku pun tahu disana waktu berjalan sama. Apakah kamu merindukanku, tertawa bersama dalam cinta di bawah mentari senja. Atau kamu masih ingat impian kita.

14.    TEMPAT BEBAS – DAY

-Montage sequence-

Sandi berjalan di bawah lampu jalan yang bersinar redup – membaca buku – menyelusuri jalan . diringin musik cinta.
Kalender pun berganti tahun. Tanggal di kalender itu tercoret satu persatu. Hingga pada tanggal 3 april 2013.
Terlihat Sandi melingkari tanggal itu. Itu adalah hari ulang tahunnya. Ia sangat berharap Vina meneleponnya untuk mengucapkan selamat kepadanya.

15.     EXT. PERBUKITAN, HAMPARAN RUMPUT DAN PEPOHONAN – SORE

Sandy masih disana menunggu sesuatu yang tak pasti. Terdiam, memandangin sekitarnya. NARASI :
Waktu pun berjalan bagai air yang mengalir. Angin bertiup dari barat ke timur. Sampai matahari pun nggan terbit lagi. Ku tetap setia menantimu walau kau tlah lupa padaku. Kenapa kau tak pernah datang sampai musim habis dimakan waktu.

Tiba-tiba HP Sandy berdering. Nama di kontak itu adalah Vina. Raut wajah bahagia Sandy mengangkat telepon itu. Dia langsung berkata

SANDY : Kemana saja kamu? Kamu tahu telah beberapa musim aku menunggumu ? kenapa kamu tidak datang ketempat perjanjian kita? Apakah kamu lupa?
SESEORANG (V.O) : maaf, sepertinya saya salah sambung?”

Kekecewaan mendalam bampak di wajah Sandy. Ia mengira Vina akan ingat ulang tahunnya. Dia berharap Vina menelepon dan mngucapkan selmat kepadanya.






1 komentar:

  1. JOIN NOW !!!
    Dan Dapatkan Bonus yang menggiurkan dari dewalotto.club
    Dengan Modal 20.000 anda dapat bermain banyak Games 1 ID
    BURUAN DAFTAR!
    dewa-lotto.cc

    BalasHapus